Ekonomi

Anggaran Pandemi Covid-19 Capai 695 T, Menkeu Sri Mulyani: Jangan Sampai Dikorupsi

Kamis, 20 Agustus 2020 - 13:35
Anggaran Pandemi Covid-19 Capai 695 T, Menkeu Sri Mulyani: Jangan Sampai Dikorupsi Menteri Keuangan, Sri Mulyani (FOTO: Dokumentasi TIMES Indonesia)

TIMES BLORA, SURABAYA – Total anggaran untuk penanganan pandemi Covid-19 di Indonesia capai Rp695 triliun. Menteri Keuangan atau Menkeu Sri Mulyani memperingatkan agar memaksimalkan penggunaan anggaran dan jangan sampai anggaran pandemi Covid-19 dikorupsi.

"Semoga mereka benar-benar mengikuti seperti yang saya sebutkan tadi, semoga tidak dikorupsi ya, supaya memberi manfaat kepada orang-orang. Saya pikir itu akan menjadi sesuatu yang baik bagi kita semua, tapi bisa jadi ada kendala," kata dia dalam diskusi yang tayang di saluran YouTube The Jakarta Post, Kamis (20/8/2020).

Setidaknya instansi pemerintah yang diberi amanah menyalurkan anggaran tersebut dapat merealisasikan pencairannya sebesar 95-98persen.

Dirinya menerangkan bahwa jika realisasi belanja pemerintah bisa mencapai 99 persen atau bahkan 100 persen itu merupakan suatu hal yang bagus. Namun yang harus ditekankan adalah uang yang disalurkan itu tepat sasaran. Intinya dirinya ingin apa yang dilakukan benar-benar memerhatikan situasi ekonomi dan sosial masyarakat.

"Jika realisasi anggaran bisa mencapai hampir 99 persen atau 100 persen kemudian tepat sasaran itu bagus. Tapi jika serapan anggaran 99% tapi kualitas serapan dipertanyakan, itu menjadi alarm," jelasnya.

Dirinya pun menyoroti pemerintah daerah (pemda) dalam hal penggunaan anggaran. Sebab 1/3 belanja negara dilakukan oleh daerah.

"Kita berbicara tentang sepertiga dari pengeluaran sebenarnya tergantung pada pemerintah daerah dan kapasitas pemerintah daerah, kepemimpinan, kemampuan untuk menyampaikan semua berbeda dari provinsi ke kabupaten dan kemudian kota," ujar Menkeu Sri Mulyani, terkait anggaran pandemi Covid-19. (*)

Pewarta : Farida Umami Ramadhansi (MG-234)
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Blora just now

Welcome to TIMES Blora

TIMES Blora is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.