https://blora.times.co.id/
Olahraga

Pelatih Arab Saudi Sebut Sebut Timnas Indonesia Punya Tiga Kekuatan

Senin, 18 November 2024 - 20:14
Pelatih Arab Saudi Sebut Sebut Timnas Indonesia Punya Tiga Kekuatan Pemain Timnas Indonesia saat berlatih ringan jelang laga melawan Jepang di lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026. (FOTO: PSSI)

TIMES BLORA, JAKARTA – Pelatih timnas Arab Saudi, Herve Renard, menilai timnas Indonesia sebagai tim yang tangguh, meskipun peringkat FIFA mereka berada di posisi 130, terpaut 71 tingkat di bawah Arab Saudi.

Dalam konferensi pers sebelum pertandingan melawan Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Senin (18/11/2024), Renard mengungkapkan tiga kekuatan utama tim Garuda yang harus diwaspadai timnya.

"Indonesia memiliki organisasi permainan yang solid, serangan balik cepat, dan mereka sangat berbahaya dalam situasi bola mati. Kami sudah mempersiapkan diri untuk menghadapi kekuatan-kekuatan ini," ujar pelatih asal Prancis tersebut.

Renard juga menambahkan bahwa kelebihan-kelebihan tersebut dapat menyulitkan timnya. Namun, ia tetap optimistis menghadapi pertandingan.

"Kami menyukai tantangan seperti ini dan siap memberikan pertandingan menarik besok malam," katanya.

Senada dengan pelatihnya, penyerang Arab Saudi, Abdullah Al Hamdan, menyatakan antusiasmenya untuk pertandingan esok. Pemain yang membela Al Hilal ini berharap dapat membantu timnya meraih kemenangan kedua setelah sebelumnya mengalahkan China.

"Pertandingan nanti pasti akan berat, terutama karena kami bermain di kandang lawan dengan atmosfer luar biasa. Tapi kami akan berusaha meraih tiga poin penting melawan Indonesia," ujar Al Hamdan.

Ketika ditanya soal pemain Indonesia yang perlu diwaspadai, Renard memilih untuk tidak menyebutkan nama tertentu. Ia menegaskan fokusnya adalah pada pola permainan Indonesia secara keseluruhan.

"Saya lebih memperhatikan organisasi permainan tim lawan daripada individu. Indonesia memiliki eksekusi bola mati yang baik, dan kami harus siap untuk itu," tutupnya.

Pertandingan antara Indonesia dan Arab Saudi akan digelar di SUGBK pada Selasa (19/11) pukul 19.00 WIB. Saat ini, Indonesia berada di posisi terbawah Grup C dengan tiga poin, sementara Arab Saudi berada di posisi ketiga dengan jumlah poin yang sama. (*)

Pewarta : Rochmat Shobirin
Editor : Wahyu Nurdiyanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Blora just now

Welcome to TIMES Blora

TIMES Blora is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.